Tulisan berantakan dan tidak ada spasinya? dari microsoft word 2007 ke 2010
Daftar Isi [Show]
Apakah Anda pernah mengalami ketika membuka dokumen Word di MS Word 2007, ternyata tulisannnya nyambung terus dan sepertinya antarkata tidak ada spasinya? Seperti berikut ini: Word2007:Tulisannyakokberantakandantidakadaspasinya?
Hal ini karena dokumen yang Anda buka(Docx) adalah dokumen yang murni dibuat dengan menggunakan MS Word 2010. Jika Anda edit dokumen tersebut di Word 2007 dengan memberikan spasi dan Anda simpan. Kemudian dokumen tersebut dibuka pada Word 2010, maka spasi yang Anda tambahkan tidak akan terbaca di Word 2010 sehingga dokumen tersebut tampilannya akan sama seperti word 2007 tadi.
Jadi untuk orang-orang yang sering bekerja dengan cara collaborative documentharus hati-hati. Ini merupakan bug tentang tidak kompatibelnya Word 2007 dengan Word 2010. Walaupun file dokumennya berekstensi sama namun ada ketidak kompatibelan.
Dari situsnya Microsoft:
Gejala : Saat Anda membuka dokumen Microsoft Word 2010 di Microsoft Office Word 2007, spasi hilang di antara beberapa kata di dokumen.
Pemecahan Masalah: Untuk menyelesaikan masalah ini, pasang Suite Microsoft Office 2007 Paket Layanan 3 (SP3). Untuk mengunduh paket layanan ini, kunjungi situs web Microsoft berikut ini:
Tapi, siapa sih pengguna Word 2007 yang mau repot-repot ngunduh berkas segede itu? Dalam hal ini, pengguna Word 2010 ‘lah yang harus mengalah. Selalu simpan dokumen kalian dalam compatibility mode (.DOC bukan .DOCX). Bahkan, supaya lebih aman, simpan dalam bentuk .pdf. Metode yang paling aman—tapi merepotkan—adalah konversi tiap halaman menjadi gambar, lalu masukkan tiap gambar ke masing-masing halaman di dokumen Word 2010.